Tuesday, January 14, 2014

Mata Minus Beresiko Melahirkan Normal :(

Assalamualaikum..

Terbelalak ketika membaca artikel dari salah satu blogger yang bercerita melahirkan dengan cara operasi caesar. Alasan terbesarnya yaitu karena sang blogger bermata minus lebih dari 5.Sejak saat itu saya selalu diselimuti rasa worried yang berlebihan karena biar bagaimanapun juga kehamilan pertama ini harus melahirkan secara normal,ibu mana sih yang tidak pengen melahirkan secara normal baik dari segi recovery maupun biaya jauh lebih mudah dan murah.Nah sejak saat itu saya mulai mencari tahu baik referensi dari web,temen, sampai tanya ke dokter kandungan.Lalu apa sih sebenarnya yang menjadi alasan bahwa ibu hamil yang mempunyai mata minus beresiko untuk melahirkan secara normal.

Menurut dari artikel salah satu blog Ibu hamil dengan mata minus memiliki resiko lebih besar untuk menjalani persalinan secara normal. Ini lantaran, saat hamil, ibu akan mengalami perubahan hormon di seluruh tubuh termasuk bagian mata. Akibatnya, ibu hamil dengan mata minus yang cukup tinggi, bila melahirkan dengan cara normal bisa mengalami lepasnya retina dan mengakibatkan penglihatan jadi terganggu.
Lepasnya retina saat seorang ibu dengan mata minus tinggi (minus di atas 3) yang melahirkan dengan cara normal, bisa terjadi karena berbagai hal, antara lain: peradangan hebat, trauma akibat benturan dan pre-eklampsia. Lepasnya retina disebabkan oleh kondisi retina yang tipis dan mudah robek dan adanya gel cair dalam bola mata yang mudah merembes dan mengalir ke dalam lubang retina sehingga retina mudah lepas. Tapi resiko yang sering dialami ibu hamil berkacamata minus tinggi,  saat melahirkan normal bisa mengakibatkan terjadi robekan-robekan yang membentuk lubang-lubang pada retina. Karena itu pada banyak kejadian ibu hamil dengan mata minus yang cukup tinggi, maka umumnya dokter akan menyarankan untuk melakukan operasi caesar guna mencegah retina lepas atau sobeknya retina.iikh ngeri banget ya bacanya.

Ternyata banyak loh hampir sebagian ibu hamil atau ibu yang sudah melahirkan yang belum tau akan hal ini, tanggapan mereka ketika saya tanya malah mereka balik tanya "kamu kata siapa?, malah ada yang sempet saya tanya ibu-ibu yang sudah melahirkan + berkaca mata tebal super tebal malah, ketika saya tanya "mba dulu waktu melahirkan normal atau caesar?" mba wanty menjawab "normal dong,emang kenapa erma?" loh saya berpikir dalam hati lalu menarik kesimpulan bahwa ibu yang bermata minus bisa melahirkan secara normal tergantung dari kondisi si retina matanya.

Waktu usia kandungan saya memasuki 4bln  sempet saya konsultasikan problem ini ke dr.obygn saya Dr.alesia novita Spog menurut bu dokter ibu hamil yang berkacamata atau bermata minus bisa melahirkan secara normal asalkan minus matanya tidak lebih dari min-3 atau jika mau lebih yakin sebelum due date (hari melahirkan) sebaiknya konsultasikan dahulu ke dokter specialist mata untuk diperiksakan keadaan si retina matanya apakah retina mata dalam keadaan aman atau mengkhawatirkan jika menghadapi proses persalinan secara normal. Seperti itulah kira-kira penjelasan dari dokter kandungan saya.

Semoga info mengenai mata minus pada ibu hamil ini membantu utk calon mommy mempersiapkan persalinanya..*berjuang utk due date nanti mommy*




No comments:

Post a Comment